Pemimpin Cinta Kebersihan


Bismillaah..

Ini adalah sedikit cerita tentang pengalaman masa kecil suami saya. Tentang Ibunya yang kini juga menjadi ibu saya. Tentang bagaimana beliau menanamkan rasa disiplin dalam hal kebersihan terhadap keempat anak-anaknya. Saya tidak menuliskan hal yang spektakuler tentang peran seorang ibu bagi calon pemimpin. Bukan tentang hal besar dalam hidup, melainkan hal sepele yang mempengaruhi kehidupan di masa depan. Ya, saya akan menceritakan sebuah pengalaman serta pembelajaran bagi saya sebagai seorang ibu yaitu tentang menanamkan kebersihan semenjak kecil kepada anak.

Semenjak kecil suami saya selalu dibiasakan buang air kecil di kamar mandi. Bukan hanya suami saya saja, tetapi juga ketiga saudaranya. Ibu mertua saya sangat memperhatikan kebersihan anak-anaknya, termasuk mengenai hal buang air kecil. Beliau tidak mengajarkan anak-anaknya buang air kecil sembarangan, seperti yang terjadi pada anak-anak seumuran suami saya dulu. Ya, dulu (mungkin juga sekarang) banyak sekali anak-anak (khususnya laki-laki) bahkan orang dewasa buang air kecil di sembarang tempat. Di balik pohon, di balik semak-semak, dan tempat-tempat sepi yang lainnya. Saya pun juga tidak merasa heran atau merasa jijik ketika melihat fenomena seperti itu terjadi di lingkungan sekitar saya. Toh, memang seperti itulah kenyataannya.

Baca lebih lanjut